11 Obat Radang Tenggorokan di Apotik yang Paling Ampuh

Obat radang tenggorokan di apotik yang paling ampuh. -Radang tenggorokan dapat menyerang siapa saja dan terjadi kapan saja. Pada umumnya, penyakit ini terjadi karena tenggorokan kita terkena infeksi oleh beberapa virus, di antaranya adalah virus measles, chickenpox, croup dan adenovirus.

Meski demikian, tidak bisa dipungkiri bahwa pola makan kita memiliki pengaruh besar terhadap kesehatan tenggorokan. Berikut merupakan beberapa makanan dan minuman yang menyebabkan radang tenggorokan.

  • Makanan dengan kandungan micin yang berlebihan
  • Rokok
  • Pemanis buatan
  • Pewarna makanan
  • Pengawet makanan
  • Alkohol

11 Obat Radang Tenggorokan di Apotik yang Paling Ampuh

Sebelum mengetahui berbagai obat radang tenggorokan yang paling ampuh dan bisa kamu dapatkan di apotik. Ada baiknya apabila kamu mengetahui terlebih dahulu gejala-gejala radang tenggorokan, berikut di bawah ini.

Gejala Radang Tenggorokan

Pada umumnya, saat dilanda radang tenggorokan, maka kamu akan merasakan gatal dan sakit di area tenggorokan, sehingga akan kesulitan saat menelan makanan. Hal ini berdampak pada nafsu makanmu yang menurun dan tubuh menjadi lemah. Lebih lanjut, radang tenggorokan memiliki gejala lainnya. Berikut di bawah ini.

  • Sering bersin
  • Mengalami batuk
  • Kepala terasa pusing
  • Tenggorokan terasa kering
  • Terjadi pembengkakan di area tenggorokan
  • Amandel kambuh
  • Leher terasa sakit
  • Otot terasa nyeri (linu)

Perlu kamu ketahui, di antara 11 obat radang tenggorokan yang akan saya uraikan, sebagian di antaranya membutuhkan resep dokter dan sebagiannya lagi tidak membutuhkannya. Oleh karenanya, saya akan membagi tulisan ini ke dalam dua bagian. Berikut di bawah ini.


6 Obat Radang Tenggorokan di Apotik yang Paling Ampuh (Tanpa Resep Dokter)


dengan resep doktor

1. Degirol

Degirol merupakan obat antibiotik yang berbentuk seperti permen dan memiliki rasa lemon yang menyegarkan tenggorokan. Dalam setiap tabletnya, Degirol mengandung zat Dequalinium chloride yang bersifat anti-jamur dan anti-bakteri. Tentu saja, cara kerjanya adalah membunuh segala bakteri yang menempel pada tenggorokan, baik bakteri gram-negatif ataupun bakteri gram-positif. Sehingga sangat ampuh untuk menghilangkan radang tenggorokan.

Meskipun rasanya enak, namun kamu tidak boleh memakannya terlalu banyak, batas konsumsinya adalah 8 tablet setiap hari. Serta tidak boleh mengkonsumsi degirol dalam jangka waktu yang panjang. Hentikanlah setelah radang tenggorokanmu sembuh.

2. Efisol Lozenges (Obat Radang Tenggorokan dan Susah Menelan)

Dalam setiap tablet Efisol Lozenges, terkandung zat dequalinium chloride dan vitamen C, keduanya merupakan perpaduan yang tepat untuk memulihkan tenggorokanmu. Seperti yang kita ketahui bahwa kandungan dequalinium chloride berperan sebagai antiseptik yang berfungsi untuk membunuh setiap bakteri yang menempel pada tenggorokan dan rongga mulut.

Sedangkan, vitamin C berperan sebagai penguat sistem daya tahan tubuh, sehingga proses penyembuhan pada tenggorokan dapat berjalan lebih cepat. Obat dengan merk Efisol Lozenges juga memiliki manfaat untuk menyembuhkan nafas bau yang diakibatkan bakteri, angina, tonsillitis dan sariawan.

3. SP Troches

Seperti halnya Degirol, SP Troches merupakan obat yang berbentuk tablet yang mirip permen dan mengandung zat dequalinium chloride. Kelebihannya adalah obat satu ini memiliki 3 varian rasa, yakni rasa kopi, melon dan rasa stroberi. Kamu dapat memilihnya sesuai seleramu.

Kandungan dequalinium chloride yang terdapat pada SP Troches dapat membunuh kuman, virus dan bakteri yang menempel pada tenggorokan dan rongga mulut. Dosis umumnya adalah satu tablet setiap hari dan maksimumnya adalah 8 tablet setiap hari.

4. Azithromycin (Obat Radang Tenggorokan Akut)

Azithromycin merupakan obat yang sangat ampuh untuk mengatasi infeksi yang diakibatkan bakteri yang menempel pada tenggorokan. Sehingga Azithromycin dapat kamu andalkan untuk mengusir penyakit tonsillitis dan radang pada tenggorokan.

Cara kerjanya adalah mengikat subunit 50S ribosom bakteri, mengganggu sintetis pertumbuhan bakteri dan menghambat pertumbuhan bakteri mRNA. Sehingga dapat mengatur pengembangan virus dan bakteri di dalam tenggorokan.

Dengan mudah, kamu dapat membeli Azithromycin di apotik terdekat. Obat ini memiliki berabagai bentuk, termasuk kapsul, cairan injeksi, sirup dan tablet. Kamu bisa memilihnya sesuai selera, karena setiap kemasannya memiliki manfaat yang sama.

5. Strepsils

Salah satu obat pereda radang tenggorokan yang paling manjur dan paling terkenal. Sebab, iklan obat Strepsils acap kali kita lihat di sela-sela acara televisi kesayanganmu. Hebatnya, seperti halnya permen, Strepsils bisa kamu konsumsi setiap hari dan nyaris tanpa efek samping apapun.

Kandungan diklorobenzyl alcohol yang terdapat pada permen Strepsils mampu melegakan tenggorokan dan meringankan radang tenggorokan. Sampai saat ini, Strepsils memiliki 3 varian rasa yang dapat kamu pilih sesuai selera, yakni rasa reguler (warna merah), rasa cool (warna biru) dan rasa madu (warna kuning). Kamu dapat melihat informasi di dalam kemasan untuk mengetahui dosis maksimum konsumsi.

6. FG Troches (Obat Radang Tenggorokan yang Bersifat Antibiotik)

Sama halnya dengan SP Troches, FG Troches diproduksi oleh PT. Meiji. Dalam setiap tablet FG Troches mengandung gramicidin dan fradiomycin yang berperan sebagai antibiotik dan pembunuh bakteri, termasuk bakteri staphylococcus dan bakteri streptococcus. Sehingga, obat ini sangat bisa diandalkan untuk mengatasi radang tenggorokan.

Meskipun, FG Troches merupakan jenis obat antibiotik, namun kamu dapat membelinya di apotik tanpa resep dokter karena jenisnya antibiotik topical, bukanlah jenis obat keras. Untuk kamu yang mengalami penyakit radang tenggorokan akut, sebaiknya memilih obat yang satu ini.

Baca juga : 13 Obat batuk berdahak alami dan paling ampuh


5 Obat Radang Tenggorokan di Apotek (Dengan Resep Dokter)


dengan resep dokter

1. Lemocin

Lemocin adalah obat antibiotik yang berbeda dengan antibiotik pada umumnya, dalam setiap tabletnya, Lemocin mengandung 3 zat yang sempurna sebagai komposisi, di antaranya adalah tyrothricin, bromide dan lidocaine. Sebab, ke-3 nya memiliki peran yang berbeda-beda. Berikut penjelasannya.

Tyrothricin : Sebagai antibiotik berjenis topical, mampu membunuh bakteri mikroorganisme gram positif

Bromide : Sebagai antiseptik, penunjang kerja antibiotik topical sehingga dapat menunjukan reaksi yang cepat dan nyata

Lidocaine : Dapat mengubah permeabilitas membran sel menjadi ion natrium, sehingga dapat menkonduksi infuls saraf. Hasilnya adalah meredakan sakit tenggorokan saat menelan.

Sebaiknya, obat dengan merk Lemocin tidak dikonsumsi oleh ibu menyusui. Sebab, kandungan yang terdapat di dalamnya dapat masuk ke dalam ASI dan akan sangat berbahaya bila termakan oleh anak melalui ASI ibu. Selain itu, tidak boleh juga dikonsumsi dalam jangka waktu yang panjang. Batas maksimumnya adalah 7 hari.

2. Dexamethasone

Dalam penggunaannya, obat satu ini membutuhkan resep dari dokter. Sebab, Dexamethasone hanya mampu membunuh bakteri saja, jika radang tenggorokan yang kamu alami disebabkan oleh virus, maka mengkonsumsi obat ini akan sangat sia-sia.

Oleh sebab itu, dengan berkonsultasi kepada dokter terdekat, kamu akan tahu apakah radang tenggorokan yang kamu alami disebabkan oleh virus atau bakteri.

Meskipun pada umumnya, dosis maksimum Dexamethasone adalah 3 tablet dalam satu hari, namun akan lebih baik, jika kamu bertanya terlebih dahulu kepada dokter yang mengetahui keadaanmu.

3. Belaktam

Seperti halnya Dexamethasone, Belaktam juga merupakan obat antibiotik yang hanya mampu membunuh bakteri saja dan tidak untuk virus. Namun, obat dengan merk Belaktam ini sangat ampuh untuk meredakan radang tenggorokan yang diakibatkan oleh bakteri yang menempel pada tenggorokan.

Buat kamu yang memiliki alergi terhadap antibiotik, sebaiknya tidak mengkonsumsi obat ini. Serta, bila setelah mengkonsumsinya selama dua minggu dan tidak merasakan efek apapun, maka sebaiknya kamu menghentikannya.

4. Cephalexin

Termasuk golongan obat keras, kamu bisa membelinya di apotik hanya dengan resep dokter. Cephalexin merupakan antibiotik dengan jenis cephalosporin, sangat ampuh untuk mengobati setiap infeksi yang diakibatkan oleh bakteri, termasuk di antaranya adalah radang tenggorokan, infeksi saluran kemih, selulitis, otitis media, serta infeksi pada sendi dan tulang.

Kamu dapat menemukan obat Cephalexin dalam kemasan puyer, kapsul dan tablet.

5. Klaritomisin

Salah satu alternatif untuk mengobati radang tenggorokan adalah obat dengan nama Klaritomisin. Obat ini mengandung antibiotik jenis makrolida yang sangat ampuh untuk meredakan radang tenggorokan. Kamu dapat mengkonsumsinya setiap hari, sebanyak 3-4 kapsul.

Baca juga;


Demikian adalah informasi tentang 11 obat radang tenggorokan di apotik yang bisa saya sampaikan. Bila menurutmu tulisan ini bermanfaat untuk orang-orang di sekelilingmu, sebaiknya bantu saya dengan membagikan tulisan ini di berbagai media sosial kesayanganmu.

0 Response to "11 Obat Radang Tenggorokan di Apotik yang Paling Ampuh"

Posting Komentar